Cara memperbaiki mesin cuci bocor di rumah ternyata sangat mudah, lo. Kamu bahkan bisa melakukannya sendiri tanpa menggunakan jasa service elektronik
Penggunaan mesin cuci memang memudahkan pekerjaan rumah tangga.Namun apa jadinya jika mesin cuci kesayangan Moms bocor saat digunakan?
Moms pasti merasa harus memperbaikinya ke tukang yang padahal Moms masih bisa memperbaiki mesin cuci yang bocor sendiri di rumah.Sebelum mencari tahu cara memperbaikinya, Moms harus tahu terlebih dahulu penyebab mesin cuci bocor berikut ini yang dilansir dari berbagai sumber:
INI PENJELASAN VIA VIDEO YOUTUBE
Penyebab Mesin cuci bocor
1. Tabung Tersumbat
Penyebab mesin cuci bocor yang pertama adalah terjadinya penyumbatan pada tabung.
Tabung yang tersumbat juga bisa dipengaruhi karena adanya busa yang berlebihan.
Busa berlebihan ini terjadi ketika Moms terlalu banyak menggunakan detergen.
Bisa juga diakibatkan komposisi air ketika mencuci yang kurang tepat.
2. Mencuci Terlalu Banyak
Mencuci pakaian terlalu banyak melebihi kapasitas mesin cuci menyebabkan mesin cuci bocor.
Kelebihan muatan mengakibatkan mesin cuci bocor.
Apabila pakaian yang Moms masukkan sudah rata dengan penutup mesin jangan memaksakan untuk menambahkan pakaian kembali ke dalamnya.
Pakaian atau muatan yang terlalu banyak dapat membuat mesin dengan fitur semprot menjadi terganggu.
Baca Juga: Cara Membersihkan Mesin Cuci yang Berlumut dengan Bahan Rumahan, Hasilnya Kinclong seperti Baru Beli
3. Karet Mesin Cuci Rusak
Penyebab mesin cuci bocor bisa dikarenakan karet mesin cuci rusak.
Jika Moms menggunakan mesin cuci bukaan di bagian depan, sumber air yang bocor bisa jadi dari celah di pintu mesin.
Apabila benar karena celah di pintu mesin, maka Moms harus segera mengganti karetnya.
Karet di mesin cuci berguna untuk menahan air agar tidak bocor keluar ketika mesin cuci tengah berputar.
Apabila kondisi selang kotor atau sudah retak, maka menyebabkan air rembes keluar.
4. Mesin Cuci Tidak Seimbang
Agar tidak bocor dan berfungsi dengan baik, mesin cuci harus berada di posisi seimbang.
Advertisement by
Pastikan Moms menyimpan mesin cuci di atas lantai yang rata.
Moms bisa mengecek keseimbangan mesin cuci dengan cara menggoyangkan mesin cuci ke kiri dan ke kanan atau maju mundur.
Apabila mesin cuci bergoyang dengan parah, besar kemungkinan kondisi lantai tidak rata.
5. Selang Pembuangan Tersumbat
Penyebab mesin cuci bocor bisa dikarenakan aliran air menuju pembuangan akhir tidak berjalan lancar dan akhirnya meluap.
Maka Moms perlu membersihkan selang mesin cuci secara rutin untuk meminimalisir mesin cuci bocor.
5 Cara Memperbaiki Mesin Cuci Bocor dengan Mudah
1. Ikuti Panduan Penggunaan Mesin Cuci dengan Benar
cara memperbaiki mesin cuci bocor
Apabila penyebab kebocoran adalah masalah non teknis, cukup ubah kebiasaanmu memakai mesin cuci.
Pelajari lagi cara menggunakan mesin cuci dengan membaca buku petunjuk yang tersedia.
Salah satunya terkait kapasitas tabung mesin dalam satu kali pencucian.
Hindari memasukkan pakaian terlalu banyak, terutama jika tipe kainnya mudah menyerap air.
Lalu, pastikan kamu menggunakan deterjen sesuai takaran agar tidak terjadi penyumbatan di saluran pembuangan.
Pasalnya, kedua hal ini bisa menyebabkan air meluap hingga bocor keluar mesin.
2. Bersihkan Selang Pembuangan
Kebocoran juga bisa jadi terjadi akibat adanya penyumbatan di selang.
Akibatnya, aliran air menuju pembuangan akhir tidak berjalan lancar dan malah meluap di tengah jalan.
Karena itu, pastikan kamu rutin mengecek serta membersihkan selang mesin cuci.
Tujuannya adalah untuk meminimalisir risiko mesin cuci rusak akibat penyumbatan kotoran hingga benda asing.
Tenang saja, melepas dan memasang kembali selang ini sangatlah mudah sehingga bisa kamu lakukan sendiri.
3. Ganti Selang Mesin Cuci
cara memperbaiki mesin cuci bocor dengan mudah
Kamu tidak menemukan penyumbatan pada selang mesin, tetapi air tetap bocor?
Jika iya, maka bisa jadi penyebab utama kebocoran adalah lubang pada selang mesin cuci.
Cara memperbaiki mesin cuci bocor karena masalah ini adalah dengan mengganti komponen yang bocor tersebut.
Bukalah bagian belakang mesin dan cabut selang yang menempel di saluran pembuangan.
Lalu, pasang selang baru dan ikat dengan kabel ties agar sambungannya lebih rapat.
4. Ganti Karet Mesin Cuci
Pada mesin cuci front loading, coba perhatikan dengan baik dari mana asal air yang menggenang atau rembes.
Jika sumber utamanya adalah celah di pintu mesin, maka kamu harus mengganti karetnya.
Karet ini berfungsi untuk menahan air agar tidak merembes keluar ketika mesin cuci tengah berputar.
Apabila kondisinya kotor, berlubang, atau bahkan sudah retak, maka ini bisa menyebabkan air rembes keluar.
Selain di pintu mesin, karet penahan air juga bisa kamu temukan di ujung saluran pembuangan.
5. Ganti Dinamo Mesin Cuci
cara memperbaiki mesin cuci bocor
Terakhir, ada cara memperbaiki mesin cuci bocor akibat kerusakan dinamo.
Dinamo mesin dan girboks mungkin sudah tua sehingga tidak mampu lagi menahan air dengan baik.
Untuk memperbaikinya, kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini:
- Gulingkan mesin cuci agar bagian bawahnya mudah kamu akses.
- Buka seluruh baut di dasar mesin cuci dan lepaskan alas mesin.
- Cek bagian girboks yang tertahan oleh baut di sampingnya.
- Lepaskan baut girboks dan baut di bagian tabung mesin cuci.
- Ganti girboks dengan komponen baru yang sudah kamu siapkan.
- Pasang kembali seluruh bagian mesin cuci dengan kencang.
Semoga informasinya bermanfaat untukmu ya, ibu ibu.
Out Of Topic Show Konversi KodeHide Konversi Kode Show EmoticonHide Emoticon